Minggu, 19 Desember 2010

Wall Street: Money Never Sleeps (2010)

Film ini merupakan sekuel dari Wall Street (1987), film drama thriller berkualitas tentang seorang milyuner, Gordon Gekko (Douglas) yang melakukan perdagangan saham secara ilegal. Dikisahkan beberapa tahun setelahnya, Gekko mengalami banyak masalah baik bisnis serta keluarga, hingga ia dijebloskan ke dalam penjara. Seperti film aslinya, sekuel filmnya kali ini mengambil cerita pada sosok pialang muda, Jacob Moore (Labeouf) serta kekasihnya, Winnie yang merupakan putri dari Gekko yang sangat membenci ayahnya. Gekko sendiri setelah keluar dari penjara, kini harus menghidupi dirinya melalui buku yang ditulisnya, serta menjadi pembicara seminar. Sementara di lain pihak Jacob, menghadapi masalah besar sepeninggal mentornya, Keller Zabel yang bunuh diri akibat perusahaannya yang hancur. Jacob berniat membalas dendam pada Bretton (Brolin), seorang pengusaha licik yang menjadi pesaing mentornya. Jacob juga mendekati Gekko serta meminta nasihat darinya sekalipun kekasihnya telah memperingatkan untuk jangan mempercayai ayahnya.

The American (2010)

Film yang disutradarai oleh Anton Corbijn ini bercerita tentang seorang pembunuh yang bersembunyi di Italia untuk satu tugas terakhirnya. Berawal dari Jack (George Clooney), seorang pembunuh yang sedang bersantai bersama kekasihnya Ingrid (Irina Bjorklund). Mereka pun memutuskan untuk berjalan mengitari danau. Ingrid menyadari ada beberapa jejak kaki sementara mereka hanya berdua disana. Jack pun langsung menyeret kekasihnya untuk berlindung. Suara tembakan ke arah mereka pun terdengar.

Welcome To The Rileys (2010)

Film yang disutradarai oleh Jake Scott ini bercerita tentang Doug, pria yang sedang memiliki masalah dalam keluarganya melakukan perjalanan bisnisnya ke New Orleans dan bertemu dengan seorang remaja disana. Gadis tersebut pun diperlakukan layaknya anaknya yang telah dibunuh. Doug Riley (James Gandolfini) dan istrinya Lois Riley (Melissa Leo) hidup bagaikan tak ada gunanya lagi, sejak anaknya Emily dibunuh delapan tahun lalu.

Machete (2010)

Film ini bercerita tentang seorang pria asal Meksiko yang bernama Machete Cortezz (diperankan oleh Danny Trejo). Ia adalah seorang mantan polisi federal Meksiko yang lari dari kesatuan polisinya. Istrinya mati dibunuh oleh seorang gembong penjahat bernama Torrez (Steven Seagal). Kemudian ia memutuskan pindah ke Amerika untuk mendapatkan hidup yang lebih baik. Karena ia tidak memiliki pekerjaan, pekerjaan apapun yang ada dia terima. Kehidupannya sebagai  imigran di Amerika sangat berliku. Tanpa sadar dirinya masuk ke dalam perangkap  seorang pejabat bernama Michael Booth (Jeff Fahey) untuk melakukan pembunuhan terhadap senator John McLaughlin (Robert de Niro) yang dikatakan sebagai seorang politisi korup yang membenci imigran dari Meksiko. Machete pun setuju mengambil pekerjaan itu karena bayarannya yang sangat tinggi. Saat ia sudah merencanakan nya dengan matang, hadir orang lain yang berusaha membunuhnya.

Going The Distance (2010)

Garrett (diperankan oleh Justin Long) pada malam itu dipatahkan hatinya oleh sang kekasih. Malam galau itu ia habis kan di bar bersama 2 teman lelakinya yang lain di sebuah  bar langganan mereka. Mereka saling bertukar pikiran ala lelaki. Di sana lah Garrett bertemu dengan Erin (Drew Barrymore) seorang wanita 31 tahun dengan penampilan dan karakter yang sangat asik. Garrett mengundangnya untuk minum bersama di meja nya bersama 2 teman nya tadi.

Life As We Know It (2010)

Kathryn Heigl kembali lagi dengan sebuah film ber-genre drama komedi. Bersama lawan mainnya Josh Duhamel, lewat sebuah film yang disutradarai oleh Greg Berlanti ini tidak hanya menawarkan komedi-komedi yang lucu, namun juga banyak sentuhan romantisme di dalam film ini. Kisah dimulai ketika Holly Berenson (Kathryn Heigl) dan Eric Messer (Josh Duhamel) dijodohkan oleh sahabat mereka masing-masing  Sam (Josh Lucas) dan Alison Novack (Christina Hendricks) dan ahirnya bertemu di sebuah kencan buta . Namun mereka  tidak menemukan kecocokan satu sama lain.

The King’s Speech (2010)

The King’s Speech berlatar belakang pada Perang Dunia II mengisahkan tentang seorang pria yang mendadak menjadi seorang raja setelah kematian ayahnya, King George V dan turunnya sang kakak, King Edward VIII dari tahta kerajaan. Namun semua itu bukanlah hal yang mudah baginya mengingat selama ini dia mengalami kerusakan parah pada tenggorokan dan menyebabkan dia tidak dapat berbicara dengan normal. Sekarang negara sedang berada di ambang peperangan, seorang pemimpin pun sangat dibutuhkan di sini.

Bright Star (2009)

Diangkat dari sebuah kisah nyata tentang seorang penyair muda bernama John Keats. Penyair inggris ini memilikir aliran Romantis dan hidup di abad ke-18. Saat hidupnya, ia tidak terlalu terkenal dan dihargai oleh lingkungannya. Namun karyanya baru disadari beberapa tahun setelah kematiannya dan karyanya begitu disukai sehingga kini ia dianggap sebagai sosok penting dalam sejarah aliran Romantis. Seorang sutradara wanita dari Australia, Jane Campion, merilis cerita ini menjadi sebuah film layar lebar.

All Good Things (2010)

All Good Things berlatar belakang di daerah real estate New York sekitar tahun 1980an. Menceritakan tentang cerita cinta dan sebuah misteri pembunuhan yang berdasarkan kejadian-kejadian nyata dari kehidupan Robert Durst. Tuan Durst yang menghilang pada tahun 1982 merupakan seorang tersangka yang tidak pernah sekalipun mencoba untuk membunuh istrinya. Kini orang ini menghilang dan tidak pernah diketemukan.

Skyline (2010)

Setelah pulang dari sebuah pesta tadi malam, sekelompok pemuda terbangun dari kamar hotelnya dipagi yang masih buta akibat kilauan cahaya aneh yang terpancar dari langit yang masih gelap saat itu. Cahaya tersebut sepertinya menyelimuti seluruh wilayah Los Angeles, menyinari semua orang yang telah berada di luar ruangan, menghisap mereka menuju sumbernya dan akhirnya menghilang. Beberapa manusia yang selamat harus bertarung untuk hidup mereka, membentuk pasukan perjuangan dari bumi berharap agar ras manusia tidak lenyap sepenuhnya dari planet bumi. (NB: Good Efect But Not Good Movie)

The Company Men (2010)

Bobby Walker (Ben Affeck) telah memiliki kehidupan impian dari masyarakat Amerika pada umumnya, pekerjaan bagus dengan gaji besar, keluarga bahagia dan sebuah mobil Porsche. Namun ketika perusahaan mengalami krisis, dan akhirnya terjadi pemecatan karyawan, Bobby dan dua asistennya Phil Woodward (Tommy Lee Jones) dan Gene McClary (Chris Cooper), terpaksa harus mulai berpikir keras dengan beban hidup merek,  sebagai seorang pria, suami maupun ayah yang selalu di banggakan.

The Fighter (2010)

Cerita berawal di era 90an, dimana Micky berhasil menunjukan bakatnya sebagai seorang petinju yang hebat. Dia selalu menang dan naik peringkat dari setiap pertandingannya. Hal ini membuat Micky berencana untuk masuk dalam kejuaraan Tinju Kelas Menengah, namun semua itu terhambat oleh bayangan akan kakaknya sendiri. Dia merasa bahkan belum mampu untuk melebihi kemampuan kakaknya. Kembali pada era 80an, sang kakak yang dulu bahkan mampu mengalahkan Sugar Ray Leonard, kini hanya menjadi pecandu yang dijebloskan ke dalam pejara. Belum lagi dia masih memikirkan keadaan ibunya yang makin hari kian memburuk, setiap hari yang dia lakukan hanya meminta uang dari hasil kemenangan Micky tanpa mempedulikan apa yang mungkin terjadi pada anaknya. The Fighter memiliki plot cerita yang sangat menarik. Mulai dari alur, dialog sampai dengan pengembangan karakteristik setiap pemain ditulis dengan sangat baik, semua itu menjadikan film ini sangat menarik.

Love and Other Drugs (2010)

Maggie (Hathaway) adalah orang yang menarik, yang tidak akan membiarkan siapa pun menghancurkan kariernya. Tapi saat dia bertemu Jamie (Gyllenhaal), yang tak kenal lelah dan hampir sempurna melayaninya dengan baik dalam bisnis  farmasi. Hubungan Maggie dan Jamie berkembang, mereka berdua terkejut, karena mereka menemukan diri mereka di bawah pengaruh obat utama: cinta.

Burlesque (2010/I)

Burlesque merupakan sebuah drama musikal yang mengisahkan mengenai Ali (Aguilera), seorang gadis dari Iowa yang setelah kematian kedua orangtuanya memutuskan untuk mengejar mimpinya. Mimpi menjadi seorang penyanyi tenar tersebut dicoba untuk diwujudkannya dengan pindah ke Los Angeles dan bekerja di sebuah klub malam milik matan penari Tess (Cher). Disana, Ali menemui awal karir sebagai penyanyi, jatuh cinta kepada sang pianis, Jack (Gigandet), dan menghadapi persaingan dari seorang penari, Nikki (Bell).

Black Swan (2010)

Nina adalah balerina di sebuah perusahaan balet New York City yang hidupnya, seperti semua yang ada di profesinya, benar-benar dikonsumsi dengan tarian. Dia tinggal bersama ibunya, seorang mantan balerina, Erica yang memberikan suatu kontrol di atasnya. Ketika artistik sutradara Thomas Leroy memutuskan untuk mengganti prima ballerina Beth MacIntyre (Ryder) untuk produksi pembukaan musim baru mereka, Swan Lake, Nina adalah pilihan pertamanya. Tapi Nina memiliki kompetisi: penari baru, Lily yang mengesankan Leroy juga. Swan Lake membutuhkan seorang penari yang dapat memainkan Whita Swan dengan kepolosan dan rahmat, dan Black Swan, yang mewakili tipu daya dan sensualitas. Nina cocok dengan peran White Swan namun Lily adalah personifikasi dari Black Swan. Ketika dua penari muda memperluas persaingan mereka ke sebuah persahabatan bengkok, Nina mulai lebih banyak berhubungan dengan sisi gelapnya – sebuah kecerobohan yang mengancam untuk menghancurkannya.

Tangled (2010)

Suatu ketika, seorang raja dan ratu sedang menantikan kelahiran anak mereka. Sayangnya, ratu sakit selama kehamilannya, berjuang bertahan hidup demi dirinya dan anak yang dikandungnya. Dalam keputusasaan, seorang pengawal nekat mencuri tanaman ajaib dari kebun seorang penyihir jahat bernama Gothel. Ratu dan bayi perempuan mereka, Rapunzel, sehat dan memiliki kekuatan. Balas dendam karena tanamannya dicuri, dan masih menginginkan kekuasaan serta kekuatan, Gothel menculik Rapunzel. Rapunzel tumbuh dewasa, terkunci di menara, hanya ditemani oleh ibu Gothel yang jahat. Gothel selalu melarangnya pergi meninggalkan menara. Setiap tahun pada hari ulang tahun Rapunzel, kerajaan mengadakan festival lampion untuk mengenang putri mereka yang hilang. Rapunzel melihat lampion-lampion tersebut dari jendela dan keinginnya untuk mengunjungi kerajaan. Suatu hari, Rapunzel pergi ke Festival Lampion di bantu oleh Flynn bersama dengan hewan peliharaan Rapunzel.

THE TOURIST (2010)



Dalam perjalanan dadakan menuju Eropa untuk menyembuhkan luka hatinya, Frank (Johnny Depp) tidak menyangka akan mengalami pertemuan yang menggoda dengan Elise (Angelina Jolie), seorang wanita luar biasa yang dengan sengaja melewati jalurnya. Percintaan mereka berkembang di balik suasana Paris dan Venice yang menawan, dan secara tak terduka mereka masuk ke dalam permainan yang mematikan.

DUE DATE (2010)

Peter Highman (Robert Downey Jr.) adalah seorang calon ayah baru yang istrinya diperkirakan akan segera melahirkan dalam 5 hari mendatang. Ketika Peter mengejar pesawat untuk pulang menuju Atlanta agar bisa mendampingi istrinya saat melahirkan, ia bertemu dengan Ethan Tremblay (Zach Galifianakis) yang ingin menjadi actor. Peter terpaksa menumpang mobilnya, dan tujuan utamanya untuk mendampingi istrinya menjadi berantakan. Keadaan berubah menjadi perjalanan lintas kota yang akan menghancurkan beberapa mobil, sejumlah persahabatan, termasuk kegundahan Peter.

HARRY POTTER AND THE DEADLY HALLOWS PART 1 (2010)

Kekuatan Voldemort semakin kuat. Ia menguasai seluruh Kementerian Sihir dan Hogwarts. Harry, Ron, dan Hermione memutuskan untuk menyelesaikan perjuangan Dumbledore dan menemukan Horcruxes untuk mengalahkan Pangeran. Kegelapan. Namun, sedikit harapan untuk mereka melakukan itu, sehingga segalanya harus berjalan seperti yang telah direncanakan.

THE CHRONICLE S OF NARNIA: THE VOYAGE OF THE TREADER (2010)

Narnia kali ini berkisah tentang Lucy dan Edmund Pevensie yang kembali ke Narnia dengan sepupu mereka Eustace di mana mereka bertemu dengan Prince Caspian untuk perjalanan menuju misi misterius ke Kepulauan Lonedi seberang lautan kapal kerajaan The Dawn Treader. Sepanjang jalan mereka hadapi naga, kurcaci, Duyung, dan sekelompok prajurit hilang sebelum mencapai ujung dunia.

MEGAMIND (2010)

Megamind (Will Ferrell), penjahat ulung dan terpandai yang pernah ada. Selama bertahun-tahun, ia berusaha menaklukkan kota Metro dengan cara apapun. Setiap usahanya selalu digagalkan oleh pahlawan
super tak terkalahkan yang dikenal sebagai Metro Man (Brad Pitt), hingga suatu hari Megamind berhasil membunuhnya. Hidup Megamind hampa. Seorang penjahat tanpa seorang pahlawan penyelamat. Dia menyadari bahwa ambisi hidupnya adalah untuk mencapai hal terburuk yang pernah terjadi padanya. Satu-satunya cara untuk keluar kehampaan tersebut adalah menciptakan pahlawan  baru bernama "Titan", lebih besar, lebih baik dan lebih kuat dari Metro Man. Ternyata Titan merasa jauh lebih menyenangkan untuk menjadi penjahat daripada pahlawan. Titans tidak hanya ingin menaklukkan dunia, tetapi ingin menghancurkannya.

UNSTOPPABLE (2010)

Perusahaan kereta api berusaha menghentikan sebuah kereta barang tak berawak membawa cairan mudah terbakar dan gas beracun yang hilang kendali agar tidak menghancurkan kota. Sebelum terlambat,
seorang veteran ahli mesin lokomotif (Denzel Washington) dan masinis muda (Chris Pine) berusaha untuk menghentikan kereta tersebut dari lokomotif yang berbeda.

THE SOCIAL NETWORK (2010)

Tahun 2003, mahasiswa baru Universitas Harvard, Mark Zuckerberg (Jesse Eisenberg) terinspirasi untuk membuat "TheFacebook.com," sebuah situs yang ia ciptakan agar seluruh mahasiswa Harvard dapat berinteraksi satu sama lain. Bersama rekannya, Eduardo Saverin (Andrew Garfield), yang mendanai usaha, situs ini diluncurkan dan sukses besar dan terus berkembang hingga seorang inovator dari Napster, Sean Parker (Justin Timberlake) terlibat dan segalanya terpecah belah.